BIRU = BOBOTOH INDEPENDENT RAJAPOLAH UNITED

12/13/2010

Filipina ingin mendapatkan $5 dari setiap lembar tiket yang terjual di dua leg semi-final.

Presiden federasi sepakbola Filipina (PFF) Jose Mari Martinez menyatakan sulit menolak keputusan Federasi Sepakbola Asean (AFF) untuk tidak menggelar pertandingan semifinal di negaranya dengan alasan standar stadion.

Tim berjuluk The Azkals ini harus berlapang dada menerima tawaran memainkan leg pertama semi-final Piala AFF 2010 melawan Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno Jakarta pada 16 Desember nanti.

Martinez akan terbang ke Jakarta untuk berdiskusi dengan Sekjen AFF Dato Pail Mony Samuel dan ketua komite kompetisi Ravy Khek. Ia ingin membicarakan detil dua laga semi-final, terutama mengenai pembagian keuntungan.

"Tidak banyak orang yang tahu atau menerima bahwa kami tidak mempunyai stadion sepakbola yang sesuai keinginan AFF. Kami sudah mengecek tiga stadion yang memungkinkan, tapi tidak ada satu pun yang sesuai dengan standar FIFA dan AFF," ungkap Mari Martinez.

Karena itu, ia mengaku pasrah atas keputusan AFF dan sudah membicarakannya melalui telepon untuk menyerahkan hak tuan rumah semi-final. "Sebagai presiden PFF, saya memutuskan untuk memberikan leg pertama ke Jakarta," kata dia.

Padahal ia ingin pertandingan semifinal ini bisa disaksikan langsung publik Filipina seperti layaknya di negara-negara lain.

Gagal jadi tuan rumah, Filipina mengincar keuntungan dari hasil penjualan tiket di stadion Gelora Bung Karno, Jakarta.

Karena itu, ia akan berusaha keras bernegosiasi dengan AFF mengenai pembagian keuntungan. Mari Martinez memperkirakan Stadion Utama Gelora Bung Karno akan disaksikan 80 ribu penonton.

"AFF akan menanggung tiket pesawat kami dan tempat penginapan. Itu diluar pembagian keuntungan yang akan terima. Saya tidak akan menerima tawaran leg semifinal di Jakarta kalau tak ada keuntungan 50 persen untuk tim nasional kami. Saya akan memberikan semua uang itu untuk pemain," tutur Mari Martinez.

Mari Martinez memperkirakan pihaknya bakal mendapat sedikitnya $200 ribu dari penjualan tiket semi-final. "Jika penonton berjumlah 40 ribu, dan kami mendapatkan $5 dari setiap lembar tiket yang dijual, kami akan mendapatkan $200 ribu. Tapi jika penonton mencapai 80 ribu, maka kami mendapat $400 ribu. Itu hanya untuk satu pertandingan. Kami akan menjalani dua laga di Jakarta," jelas Mari Martinez sepeti dirangkum dari Philstar dan Goal.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar