TANPA dikomando, seisi rumah di kawasan Arcamanik langsung meneriakkan "goool!" Sebagian orang di dalam rumah itu pun berdiri dan mengangkat tangan setelah striker Indonesia asal Persib Bandung, Cristian "El Loco" Gonzales mencetak gol ke gawang Filipina di menit 43.
Raut bangga terpancar dari wajah-wajah yang berada di dalam rumah Asisten Manajer Persib Bandung, H. Dedi Firmansyah yang sengaja mengggelar nonton bareng di rumahnya bersama sejumlah pemain Persib dan warga sekitar. Wildansyah, Pablo Frances, dan Atep pun tampak bangga ketika El Loco mencetak gol.
Dan kegembiraan pun tentu dirasakan tuan rumah. "Gonzales bisa mencetak gol di partai semifinal. Semua gol yang dicetak Indonesia dilakukan Gonzales. Itu bukti Gozales bermain bagus untuk Indonesia," katanya.
Namun di balik itu, Dedi ternyata menyimpan harapan terhadap El Loco. Semangat bertanding, ketajaman, dan ketenangan Gonzales diharapkan bisa dilakukannya juga saat bergabung bersama Persib nanti.
"Tentu ini bukan hanya harapan saya. Manajemen, rekan-rekan di Persib, dan bobotoh tentu ingin melihat Gonzales seperti itu. Gonzales harus bisa bermain seperti di timnas saat bermain di Persib," harapnya.
Diakuinya, saat ini Gonzales mengalami perkembangan yang pesat. Selama berada di timnas, Gonzales tampak lebih bersemangat dan menunjukan kelasnya sebagai pemain tersubur di Liga Super Indonesia selama beberapa musim.
"Kalau itu bisa dilakukannya di Persib, tentu kami akan sangat senang. Semoga dia bisa berbuat yang sama di Persib," katanya.
Tetapi bukan hanya Gonzales, Dedi juga mengacungkan jempol pada pemain Persib lainnya, seperti Markus Horison dan Maman Abdurahman yang juga telah bermain dengan baik.
"Semua itu harus ditularkan di Persib. Jangan sampai mereka hanya tampil baik di timnas tetapi saat di Persib menjadi menurun," tukasnya. Semoga!
Blog untuk bobotoh Persib Saalam Dunya Semua berita tentang Persib dan sepakbola Indonesia Download Software dan Mp3 gratis Tip dan trik blog Menghasilkan Uang di Internet Persib Shopee liga 1 transfer Windows berita seputar Rajapolah,Tasikmalaya,Jawa barat Berita CPNS Kab Tasikmalaya Kerajinan Rajapolah
12/20/2010
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar